Smartphone sudah dapat dikatakan sebagai gaya hidup yang paling terkenal dan dibutuhkan sekarang tapi banyak orang yang ketika membeli suatu handphone/smartphone merasa kurang cocok dengan hp tersebut bahkan bagi mereka yang berkecukupan kadang sampai membeli 2 kali hp yang berbeda. Lantas gimana sih caranya membeli smartphone sesuai dengan keinginan?
1. Pertama anda harus mengetahui apa pekerjaan/kebutuhan anda.
Ya anda harus tau itu, mis anda seorang pekerja kantoran maka anda cukup memiliki smartphone yang kuat untuk menjalankan aplikasi aplikasi seperti polar office, goggle now, dan berbagai aplikasi kerja lainnya yang sebenarnya hampir semua smartphone membutuhkannya, tapi ingat ! smartphone yang anda beli harus memiliki kapasitas yang besar yang berguna untuk menyimpan hasil kerja, gambar, video maupun berbagai file file lainnya. Ram dasar untuk sebuah smartphone yang bisa berfungsi secara optimal, minimal adalah 1gb jika kurang maka siap siap saja akan terjadinya lag di beberapa aplikasi khusunya aplikasi yang cukup berat.
Sebagai rekomendasi adalah:
-Acer liquid jade, dibarendol dengan harga sekitar 3,4 jt
-Samsung galaxy note 3, harga sekitar 6,7 juta
-Xiaomi red mi note, harga sekitar 2 juta
-Asus zenfone 5, dengan harga sekitar 1,8 jt
rekomendasinya adalah :
-Samsung grand prime seharga 2,7 jutaan
-Samsung grand neo dengan harga sekitar 2,3 jt
-Acer liguid e-700 seharga 2,5 jutaan
maka dari itu perhatikan baik baik apa pekerjaan anda beda pekerjaan beda kebutuhan.
2. Perhatikan kualitas dan bukan harga
Yep perhatikan baik baik kualitas/spesifikasi suatu smartphone pilihan anda, jangan sampai anda hanya melihat harganya yang mhal dan berkata "wah ini pasti yang bagus nih" jangan berkata seperti itu banyak juga smartphone yang telah cukup terkenal menaikkan harga smartphone mereka dan menjadi lebih mahal. Jadi seakan-akan merek smartphone tersebut hanyalah menang nama saja dengan kualitas yang biasa-biasa saja.
Jadi sekali lagi pastikan anda mengecek kembali spesifikasinya dan tentukan pilihan anda sesuai dengan kebutuhan anda. Jangan menilai dari merk ataupun harganya.
3.Sesuaikan pilihan anda dengan kocek yang sobat punya
yep langkah berikutnya adalh menyesuaikan dengan uang yang kita miliki jangan hanya terpaku pada satu smartphone denganharga yang melebihi kocek kita sekali lagi sesuaikan dengan kebutuhan dan ingat pilih smartphone yang sesuai kocek denganspesifikasi yang memadai.
4. belilah smartphone anda di tempat yang terpercaya.
Setelah kita mengetahui kebutuhan kita, mengecek spesifikasi smartphone pilihan dan menentukan pilihan kita maka selanjutnya adalah membelinya bukan. Kita juga tidak mungkin membeli sesuatu dengan sembarangan. Mis, anda akan membeli smartphone denganmerk tertentu maka dari itu cobalah membelinya di gerai asli dari merk tersebut/cabang resmidari merk tersebut. Jangan coba-coba membelinya di tempat yang menawarkan harga dibawah harga pasaran/membelinya di pasar loak maka pastinya anda akan mendapat smrtphone dengan spesifikasi yang murah juga dan belum tentu isi nya itu asli. Maka lihatlah baik baik tempat anda akan membeli hp anda.
itu dia beberapa tips dalam membeli suatu smartphone semog brmanfaat ya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan tambahkan pesan dan kesan anda lewat komentar